Persiapan Assessment #1 Pengantar Multimedia 2016


Assessment #1 Pengantar Multimedia 2016.

Setelah sempat tertunda selama 2 pekan, maka pada pekan kedua bulan Oktober 2016 akan diadakan Assessment kajian #1 mata kuliah Pengantar Multimedia. Informasi ini khusus untuk mahasiswa D4 Sistem Multimedia angkatan 2016.

Referensi utama kajian 1 diambil dari buku karangan “Tay Vaughan”. Berikut ini materi kajian 1 yang akan diujikan pada Asessment,

  1. Pengertian dan Konsep Multimedia
    1. Pengertian Umum Multimedia
    2. Berbagai perangkat multimedia
    3. Jenis konten multimedia
    4. Teknik delivery teknologi dan konten
    5. Perkembangan Teknologi Multimedia
  2. Konten Text pada Multimedia
    1. Konsep dasar penggunaan text
    2. Font dan Face pada penggunaan Text Multimedia
    3. Computer & Text, Character set
    4. Hypertext
    5. Font dan Text editing
  3. Images/Graphical
    1. Konsep Gambar atau Image Komputer (pixel, bit-depth, resolution, dll)
    2. Dasar mekanisme kerja Perangkat Display/Monitor
    3. Vector-based & Pixel-Based (bitmap) Image
    4. Tools manipulasi/editing Image (vector dan pixel)
    5. Teknik Coloring dan Palettes (RGB, Hexadecimal, CMYK)
    6. Berbagai jenis format file image dan kompresi image
  4. Audio Multimedia
    1. Konsep dasar Sound pada Komputer Digital
    2. Teknik dasar Digital Audio (Create Audio, Editing, Recording dan Playing audio)
    3. Teknik File Size & Quality Audio (cara perhitungan file size pada Audio digital)
    4. Perbandingan berbagai Digital Audio dan Midi Audio
    5. Tools Audio Editing
    6. Berbagai jenis Format File dan Kompresi Audio (Lossy, lossless, dan uncompressed)

Selain menggunakan referensi dari buku, Anda perlu juga untuk mencari sumber referensi dari buku multimedia lainnya, atau menggunakan informasi di Internet. Penting juga untuk Anda mempelajari kembali berbagai bentuk penjelasan dan latihan pada Mainan yang pernah diberikan pada Kajian 1 ini.

Assessment #1 Pengantar Multimedia ini akan dilaksanakan pada pekan UTS, dan tidak akan mengganggu jadwal UTS lainnya. Ketentuan pengerjaan akan diberitahukan berikutnya. Jika ada hal-hal yang perlu didiskusikan, bisa langsung bertemu dosen tambunan, melalui email tambunan atau menuliskan komentar pada blog ini.

Selamat belajar kembali, dan semoga sukses!

 


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *